Sabtu, 04 Juni 2011

Lukman Sardi Ingin Jadi Perempuan

Sabtu, 04 Juni 2011
Tiket Pesawat Murah

JAKARTA- Tak cukup puas dengan kepiawaiaannya sebagai aktor watak, Lukman Sardi ingin menjajal peran lain. Cukup unik, bintang 'Naga Bonar Jadi 2' ini ingin berperan sebagai perempuan.
"Saya ingin jadi Tan Malaka, dia cukup revolusioner, kedua pengen main film drama romantis, kayak Sweet November, Walk In The Cloud, pengen main tapi jadi perempuan, itu tantangan tersendiri," papar Lukman ditemui di Grand Indonesia, Rabu (1/6/2011).

Terinspirasi dari aktor Hollywood Dustin Hoffman dalam film Tootsie, Lukman tertantang untuk memerankan peran perempuan. Hal itu dapat menambah ilmu beraktingnya setelah baru saja merilis film teranyarnya, Hati Merdeka yang merupakan trilogi dari Merah Putih.
"Jadi perempuan asli sulit loh. Itu tantangan paling besar, bisa menambah untuk akting aku lagi," tekadnya.
Tak dipungkiri, kehebatannya memerankan suatu tokoh dalam film yang dibintangi pria 39 tahun ini adalah karena darah seni yang mengalir dalam dirinya.
"Semua orang terlahir bisa akting. Ketika kita ngobrol sama setiap orang berubah sama orang lain, bedanya ini di depan kamera, akting itu rasa. Semua orang bisa akting, aku tidak pernah belajar, aku banyak belajar dari ngobrol om Slamet Rahardjo, baca buku juga. Awalnya pun aku enggak pernah kecebur di dunia ini. Tapi aku enggak bisa bohongin darah aku. Gue mau lari kemanapun gue tetap bakal di dunia (akting) ini," paparnya.

Kalau kamu punya artikel menarik untuk di share, kamu bisa mengirimnya ke blog ini. Caranya silakan klik di sini. 100% Gratis ;) Jangan lupa juga untuk follow twitter anax kolonx @anaxkolonx dan like fanspagenya di di sini ;) Kalau mau copas artikel "Lukman Sardi Ingin Jadi Perempuan" di atas, jangan lupa nyertain link sumbernya dari blog ini loh, awas kualat kalo enggak disertain ;)
Kalau kamu suka dengan artikel "Lukman Sardi Ingin Jadi Perempuan" di atas, kamu bisa membaginya dengan teman facebook, twitter ataupun teman online kamu yang lainnya. Caranya dengan menekan tombol di bawah ini.

Artikel Terkait Tentang Lukman Sardi Ingin Jadi Perempuan :

Komentar Untuk Lukman Sardi Ingin Jadi Perempuan

 

Berbagi Lewat Tulisan - Copyright © 2010 Ratih Yuna. All Rights Reserved - Lukman Sardi Ingin Jadi Perempuan